:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/thumbnails/4070027/original/075650900_1656681749-piala-aff-u-19-dijadikan-shin-tae-yong-persiapan-timnas-indonesia-u-19-untuk-piala-dunia-u-20-ce706a.jpg)
VIDEO: Piala AFF U-19 Dijadikan Shin Tae-yong Persiapan Timnas Indonesia U-19 untuk Piala Dunia U-20
Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong meyat...Selanjutnya
Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong meyatakan timnya siap bertarung di Piala AFF U-19 2022. Shin Tae-yong mengungkapkan bahwa ajang Piala AFF U-19 ini akan dijadikan persiapan untuk menuju Piala Dunia U-20 tahun depan.
Shin Tae-yong ingin mencari komposisi pemain terbaik untuk Piala Dunia U-20 di ajang Piala AFF U-19 ini. elatih asal Korea Selatan itu menegaskan, tujuan utamanya adalah Piala Dunia U-20 2023.
"Ini turnamen U-19 pertama untuk saya. Jadi, saya ingin melihat level Timnas U-19 seperti apa karena kami fokusnya bukan pada turnamen ASEAN. Kami melihat Piala Dunia U-20 tahun depan," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat (1/7/2022).
Shin Tae-yong sadar betul karena Indonesia sebagai tim tuan rumah pada Piala AFF U-19 ini, tekanan besar akan diterima oleh timnya untuk bisa menjadi juara. Namun, pelatih asal Korea Selatan itu juga enggan membebani pemainnya dengan target tersebut.
"Target saya selalu juara. Itu sangat baik dan bisa menjadi hal yang positif. Akan tetapi, ini merupakan turnamen tim usia muda," kata Shin Tae-yong di Jakarta, Jumat (1/7/2022).
"Setiap bulan performa para pemain bisa berubah. Jadi, terlalu memberikan tekanan juga buat pemain bisa menjadi beban sehingga tidak bisa menunjukkan performa terbaik," tegas pelatih asal Korea Selatan itu.
Target juara yang dibebani ke tim asuhan Shin Tae-yong tersebut sebenarnya merupakan hal yang wajar. Timnas Indonesia U-19 terakhir kali menjuarai Piala AFF U-19 yakni sembilan tahun yang lalu alias pada edisi 2013.
RingkasanVideo Terkait
-
01:32
VIDEO: Sumardji Menjawab! Bhayangkara FC Akan Berikan Kejutan di Liga 1 Musim Depan
Sepak Bola 8 jam yang lalu -
01:48
VIDEO: Zion Suzuki Kiper Parma dan Timnas Jepang, Jadi Kandidat Kuat Pengganti Onana di MU
Sepak Bola 9 jam yang lalu -
01:32
VIDEO: Gubernur Lampung Bangga! Bhayangkara FC Kini Punya Kandang di Lampung!
Sepak Bola 10 jam yang lalu
-
01:41
Kondisi Justin Bieber Mengkhawatirkan Fans, Mantan Manager Curigai Ikut Aliran Sesat?
Hiburan 2 jam yang lalu -
02:28
Kronologi Jerome Polin Disebut Jutek & Hanya Ramah ke Orang Terkenal
Hiburan 2 jam yang lalu -
01:50
Tak Selalu Emas, 5 Luxury Brand ini Bisa Jadi Investasi yang Menjanjikan!
Lifestyle 3 jam yang lalu -
03:10
Fachri Albar Positif Narkoba, Rayen Pono Laporkan Ahmad Dhani ke Polisi
Hiburan 4 jam yang lalu -
02:20
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Ini Ungkapan Haru Para Artis Indonesia
Lifestyle 6 jam yang lalu -
01:18
VIDEO: Doa Rosario di Roma, Mengenang Paus Fransiskus
Internasional 6 jam yang lalu -
49:37
Enggak Main-Main Produksi Film Jumbo Emang Sultan Abis
Hiburan 6 jam yang lalu -
01:10
VIDEO: Bambu dapat Membantu Planet Mengatasi Krisis Iklim yang Kompleks
Sehat 7 jam yang lalu -
05:41
VIDEO: Dedi Mulyadi Tegaskan Bakal Memberantas Premanisme!
Nasional 8 jam yang lalu