VIDEO: Highlights Kemenangan Timnas Indonesia U-23 atas Myanmar 3-1 di Grup A SEA Games 2021
- Timnas Indonesia U-23 menang 3-1 atas Myanmar U-23 pada laga terakhir mereka di Grup A sepak bola putra SEA Games 2021 di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Minggu (15/5/2022) sore hari WIB. Dengan kemenangan yang diraih, pasukan Shin Tae-yong melaju ke babak semifinal.
Gol pertama Timnas Indonesia U-23 dicetak Egy Maulana Vikri saat pertandingan baru berjalan lima menit 27 detik. Irfan Jauhari, yang mendapat bola dari Egy, menembakkan bola dari dalam kotak penalti. Bola mengenai pemain kaki Myanmar.
Namun, saat itu, bola tidak langsung diamankan lini pertahanan Myanmar. Egy mengambil peluang dengan melepaskan tembakan. Bola sempat mengenai kaki pemain Myanmar lalu melambung dan menukik masuk ke dalam gawang. Skor 1-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia U-23.
Pada menit kesembilan, Ricky Kambuaya berlari menggiring bola menusuk masuk ke dalam kotak penalti Myanmar. Karena menyadari dirinya tidak punya ruang tembak, Kambuaya mengoper bola kepada Witan Sulaeman, yang langsung melepaskan tembakan. Bola mengenai paha pemain Myanmar lalu masuk ke dalam gawang. Skor menjadi 2-0.
Gol ketiga Tim Garuda Muda ditorehkan Marselino Ferdinan pada masa injury time babak pertama. Berawal dari sepak pojok yang dilakukan Marc Klok. Bola kemudian disundul pemain Myanmar. Marselino melihat adanya ruang tembak langsung melakukan tendangan langsung. Bola mengenai pemain Myanmar dan membuat berubah arah. Kiper bergerak ke arah yang berlawanan dari bola yang meluncur masuk ke dalam gawang. Skor 3-0 menutup babak pertama.
Pada babak kedua, menit ke-66, Myanmar membobol gawang Timnas Indonesia U-23. Gol dicetak Win Naing Tun, yang melepaskan tembakan tepat di luar kotak penalti. Bola sempat mengenai Rizky Ridho sebelum masuk ke dalam gawang yang dikawal kiper Ernando Ari.
Skor 3-1 untuk keunggulan Timnas Indonesia U-23 atas Myanmar U-23 bertahan hingga pertandingan usai. Seperti apa gol-gol yang tercipta? Para pembaca bisa melihatnya dalam tayangan highlights laga Grup A sepak bola putra SEA Games 2021 di atas.
RingkasanView this post on Instagram
Video Terkait
-
WNI Disekap dan Disiksa di Myanmar
Internasional 14 Ags 2024, 15:49 WIB -
Mantan Atlet Taekwondo Yang Sukses Jadi Aktris Terfavorite Festival Film Indonesia
Lifestyle 27 Jun 2024, 17:05 WIB -
VIDEO: Timnas Indonesia U-23 Garuda Muda Tiba di Jakarta, Disambut Meriah Suporter
Sepak Bola 11 Mei 2024, 11:36 WIB
-
Ranking FIFA Timnas Indonesia Melesat, MU Bakal Rekrut Bek Kiri di Januari 2025
Sepak Bola 14 menit yang lalu -
VLOG: Reaksi Gila Fans di Tribune SUGBK Saat Timnas Indonesia Taklukkan Arab Saudi
Sepak Bola 1 jam yang lalu -
VIDEO: Dua Sepeda Motor Terlibat Kecelakaan di SPBU Siyono Gunungkidul
Unik 13 jam yang lalu -
VIDEO: Perpanjang Kontrak di Manchester City, Pep Guardiola Miliki Banyak PR
Sepak Bola 14 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Lampu Jalan Berkedip Hingga Ganggu Pengendara di Yogyakarta
Unik 14 jam yang lalu -
VIDEO: Bawaslu Putuskan Prabowo Tak Bersalah Terkait Video Dukungan untuk Cagub
TV 14 jam yang lalu -
VIDEO: Ducati Kuasai MotoGP 2024
Olahraga 14 jam yang lalu -
VIDEO: Wapres Gibran Tegaskan Bawaslu harus Netral di Pilkada 2024
TV 14 jam yang lalu -
VIDEO: Fenomena Antrian Panjang Buang Sampah di Depo Karang Kota Yogyakarta
Unik 14 jam yang lalu -
VIDEO: Masih Berstatus Terpidana! Mary Jane Veloso Dipulangkan ke Filipina
TV 15 jam yang lalu -
Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Panen Piala Citra, Anak Ke-2 Song JoongKi Lahir
Hiburan 16 jam yang lalu