VIDEO: Highlights BRI Liga 1, Gol Tunggal Carlos Fortes Bawa Arema FC Kalahkan Madura United
Arema FC berhasil mempertahankan posisi puncak klasemen BRI Liga 1 2021/2022. Gol tunggal dari Carlos Fortes berhasil membawa Arema FC menang atas Madura United dalam lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 pekan ke-26 pada Jumat (18/2/2022) di Stadion I Gusti Ngurah Rai.
Pertandingan langsung berjalan panas sejak menit pertama karena kedua tim tampil menyerang. Peluang pertama muncul di menit keenam untuk Arema lewat Riyan Kurnia. Sepakannya mampu ditepis kiper Hong Jungnam dan kemudian membentur tiang.
Madura United berhasil memiliki peluang pada menit ke-11. Berawal dari umpan silang Dodi Alekvan Djin, Greg Nwokolo melepas tendangan salto. Sayang, bola tembakannya mengenai Rizky Dwi Febrianto.
Arema FC berhasil mencetak gol pada menit ke-15. Kali ini, Hamzah Titofini berhasil mengirim umpan tarik dan mampu disambar satu sontekan oleh Calos Fortes. Skor sementara 1-0 untuk Arema FC.
Kondisi unggul satu gol membuat Arema tetap rajin melancarkan serangan ke pertahanan Madura United. Di menit ke-28, giliran Fortes yang memberi umpan kunci kepada Kurnia. Namun, sepakan mendatarnya masih menyamping.
Madura United sebenarnya memiliki peluang emas pada menit ke-33. Lewat Fachruddin Aryanto yang memberi bola kepada Silvio Escobar, saya tendangannya masih melambung di atas mistar gawang. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai.
Madura United tampil sebagai tim yang agresif demi menyamakan kedudukan di babak kedua. Memasuki menit ke-50, Greg Nwokolo mendapat kesempatan melepas tembakan usai menerima umpan Renan Silva, namun sepakannya tidak menemui sasaran.
Pada menit ke-59, Madura United melepas dua tembakan beruntun. Pertama adalah tembakan keras Renan Silva yang mampu ditepis Adilson Maringa. Bola liar disambar oleh Escobar dan lagi-lagi masih mampu dihalau Maringa.
Arema FC yang tak tinggal diam juga sebenarnya berhasil memberikan tekanan. Namun, beberapa peluangnya belum mampu untuk menggandakan kedudukan.
Hingga babak kedua usai tidak ada gol yang tercipta kembali. Arema FC berhasil mempertahankan posisi puncak klasemen BRI Liga 1 2021/2022 lewat gol tunggal dari Carlos Fortes ke gawang Madura United.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Menikmati Nonton Langsung Pertandingan Benfica Vs Estrela Amadora, Spektakuler!
Sepak Bola 2 jam yang lalu -
VIDEO: Kampiun 4 Tahun Beruntun, Max Verstappen Kembali Jadi Juara Dunia F1 2024
Olahraga 2 jam yang lalu -
VIDEO: Manchester City Dibantai Tottenham Hotspur di Kandang, Tambah Catatan Buruk Pep Guardiola
Sepak Bola 10 jam yang lalu
-
VIDEO: Kopi Pagi: Zonasi kembali Digugat, Diteruskan atau Dihentikan?
TV 5 jam yang lalu -
VIDEO: Gerebek Gubuk di Lampung Timur, Polisi Temukan Alat Isap Sabu
TV 7 jam yang lalu -
VIDEO: Cagub Petahana Bengkulu, Rohidin Mersyah, Terjerat OTT KPK
TV 7 jam yang lalu -
Fokus : Banjir Luapan Sungai Citarum di Bandung Tak Kunjung Surut
TV 8 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Tanggul Kali Ciledug Jebol, Permukiman Warga Terendam Banjir
TV 8 jam yang lalu -
VIDEO: Sungai Citarum Belum Surut, Macet Panjang terjadi di Kabupaten Bandung
Nasional 10 jam yang lalu -
VIDEO: Imbas Wisatawan Mengeluh, Belasan Pengamen di Bogor Kena Razia
Nasional 11 jam yang lalu -
VIDEO: Kapolri Berikan Penghargaan untuk AKP Ulil Ryanto Anshari
Nasional 11 jam yang lalu -
VIDEO: Gibran Sambut Kedatangan Prabowo Subianto
Nasional 12 jam yang lalu -
VIDEO: Disambut Puluhan Unta, Prabowo Tiba di Abu Dhabi
Nasional 13 jam yang lalu -
VIDEO: Alasan Putus Cinta Gak Cuma Menyakiti Hati, Tapi Juga Tubuh
Unik 13 jam yang lalu