VIDEO: Bagus Kahfi Pastikan Akan Bermain di Belanda Bersama Tim Junior FC Utrecht

VIDEO: Bagus Kahfi Pastikan Akan Bermain di Belanda Bersama Tim Junior FC Utrecht

Barito Putera akhirnya melunak dan bersedia melepas Bagus Kahfi bermain ke klub Belanda yaitu FC Utrecht.

Kepastian tersebut didapat setelah Barito Putera melakukan pertemuan dengan PSSI untuk membahas polemik transfer Bagus Kahfi.

Bagus Kahfi sempat murung dalam beberapa waktu. Pasalnya, mimpinya untuk berkarier di Eropa hampir punah.

Kala itu, Barito Putera tidak melepasnya ke Utrecht hingga melewati batas waktu yang ditentikan pada 27 November 2020. Utrech pun menarik minatnya terhadap sang pemain.

Untungnya, Barito Putera berubah pikiran. dan membolehkan Bagus Kahfi untuk bermain di Eropa.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memberikan apresiasi kepada Barito Putera yang bersedia melepas Bagus Kahfi untuk mewujudkan mimpi bermain di Eropa.

Namun, kepindahan Bagus Kahfi ke FC Utrecht bukan untuk bermain dengan tim senior, melainkan tim junior dari FC Utrecht yang bernama Jong Utrecht.

Nantinya di Jong Utrecht, Bagus Kahfi akan diikat dengan kontrak jangka pendek. Dia hanya disodorkan ikatan kerja selama satu setengah tahun alias hingga musim panas 2022.

"Bagus Kahfi akan dikontrak selama 18 bulan. Sisa waktu tujuh bulan hingga pertengahan musim depan dihitung sebagai recovery. Sebab mereka perlu menghitung waktu untuk pemulihan sang pemain," kata Perwakilan Mola TV, Mirwan Suwarso, ketika dihubungi Bola.com, Rabu (2/11/2020).

Mimpi Bagus Kahfi bermain di Eropa bakal segera tercapai usai Barito Putera melepaskan dirinya ke klub junior asal Belanda, FC Utrecht.

Ringkasan

Oleh Pradipta Rama Baskara pada 02 December 2020, 21:11 WIB

Video Terkait

Spotlights