VIDEO: Bek Madura United, Jaimerson Xavier Sudah Rindu dengan Indonesia
- Bek asing Madura United, Jaimerson Xavier, mengaku sudah merindukan Indonesia. Ia ingin kembali bersama Laskar Sape Kerrap dan melanjutkan Shopee Liga 1 2020.
Jaimerson Xavier sudah tidak bersua dengan rekan-rekan setimnya sekitar lima bulan. Pandemi virus corona COVID-19 membuat Jaimerson harus pasrah tidak bisa berlatih bersama rekan-rekan setimnya dan memilih pulang ke kampung halamannya di Brasil.
Namun, setelah mendengar kabar Liga 1 2020 bakal berlanjut pada 1 Oktober mendatang, Jaimerson tampak begitu antusias. Pemain yang pernah memperkuat Persija Jakarta itu mengaku sangat merindukan Indonesia.
"Saya mencintai Indonesia, saya sudah merindukan Indonesia. Untuk itu, sasya senang sekali jika Liga 1 2020 akan bergulir pada Oktober mendatang," ujar Jaimerson kepada Bola.com, Selasa (11/8/2020).
Jaimerson Xavier memang akan segera kembali ke Indonesia. Madura United berencana untuk menggelar latihan pada September mendatang sebagai bagian dari persiapan menuju lanjutan Shopee Liga 1 2020.
Keinginan Madura United untuk menggelar latihan pada September mendatang pun membuat Jaimerson yang kini masih berada di Brasil memutuskan untuk menaikkan intensitas latihan hariannya secara mandiri agar siap untuk kembali berkompetisi.
"Mengingat waktu berkumpul yang makin dekat, jadi saya mempersiapkan fisik dengan baik dan menjaga kebugaran. Saya senang bisa berkompetisi lagi dan saya sudah merindukan kembali ke Indonesia. Saya akan selalu tampil maksimal agar bisa meraih kemenangan bersama Madura United," ujar bek Madura United, Jaimerson Xavier, yang sudah merasakan kompetisi sepak bola di Indonesia sejak 2017.
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
VIDEO: Kampiun 4 Tahun Beruntun, Max Verstappen Kembali Jadi Juara Dunia F1 2024
Olahraga 1 jam yang lalu -
VIDEO: Manchester City Dibantai Tottenham Hotspur di Kandang, Tambah Catatan Buruk Pep Guardiola
Sepak Bola 10 jam yang lalu -
VIDEO: Berkeliling Stadion Jose Alvalade, Melihat Lebih Dekat Sejarah Sporting CP
Sepak Bola Kemarin pukul 13:22 WIB
-
VIDEO: Kopi Pagi: Zonasi kembali Digugat, Diteruskan atau Dihentikan?
TV 5 jam yang lalu -
VIDEO: Gerebek Gubuk di Lampung Timur, Polisi Temukan Alat Isap Sabu
TV 6 jam yang lalu -
VIDEO: Cagub Petahana Bengkulu, Rohidin Mersyah, Terjerat OTT KPK
TV 6 jam yang lalu -
Fokus : Banjir Luapan Sungai Citarum di Bandung Tak Kunjung Surut
TV 7 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Tanggul Kali Ciledug Jebol, Permukiman Warga Terendam Banjir
TV 8 jam yang lalu -
VIDEO: Sungai Citarum Belum Surut, Macet Panjang terjadi di Kabupaten Bandung
Nasional 9 jam yang lalu -
VIDEO: Imbas Wisatawan Mengeluh, Belasan Pengamen di Bogor Kena Razia
Nasional 10 jam yang lalu -
VIDEO: Kapolri Berikan Penghargaan untuk AKP Ulil Ryanto Anshari
Nasional 11 jam yang lalu -
VIDEO: Gibran Sambut Kedatangan Prabowo Subianto
Nasional 11 jam yang lalu -
VIDEO: Disambut Puluhan Unta, Prabowo Tiba di Abu Dhabi
Nasional 12 jam yang lalu -
VIDEO: Alasan Putus Cinta Gak Cuma Menyakiti Hati, Tapi Juga Tubuh
Unik 12 jam yang lalu