VIDEO: 2 Siswi Mts di Gresik Juara Pertama Berkat Bioenergi dari Limbah Tempe
Siapa sangka limbah tempe dapat menjadi sumber energi listrik bioenergi. Di tangan dua siswi Madrasah Tsanawiyah di Kabupaten Gresik, Jawa Timur, limbah tempe dapat menghidupkan lampu LED selama 3 jam. Hasil karya ini mampu menyabet juara I dalam lomba inovasi pelajar beberapa waktu lalu. Berikut kita simak liputannya pada Fokus, (12/3/2021).
Kedua siswi berprestasi Citra Nur Ma'rifah dan Rizkiyah Ramadhani, siswi MTs NU Trate, Gresik, Jawa Timur ini mampu menyabet juara I dalam lomba inovasi pelajar bertajuk Maneta Maulid Festival VI, 2021 di Kabupaten Lamongan.
Di tangan dua siswi kelas 8 ini, limbah tempe yang biasanya dibuang sia-sia, kini bisa menjadi energi alternatif bioenergi, yang dapat menghidupkan lampu LED.
Hasil karya siswa ini terinspirasi dari banyaknya limbah tempe yang dibuang sia-sia. Hasil penelitian, ternyata limbah tempe mengandung asam, jadi bisa menghasilkan arus dan tegangan. Untuk membuatnya, hanya membutuhkan limbah hasil pencucian tempe dicampur dengan air, dengan kadar tertentu.
Kemudian campuran limbah dan air dipanaskan beberapa saat, sebelum dipindahkan dengan kaleng. Sebanyak empat kaleng yang terisi campuran limbah tempe dimasukkan batangan lempengan tembaga dan besi, sebagai penghantar arus listrik.
Dan hasilnya bisa menghidupkan lampu LED dengan arus listrik 13,50 milliampere (mA) dan tegangan sebesar 3,42 volt, serta lampu mampu hidup selama 3 jam.
"Itu dapat menghasilkan arus sebesar 13,50 milliampere, dan tegangan sebesar 3,42 volt, dari saat ini masih bisa menyalakan sampai 3 jam," kata Citra Nur Ma'rifah, Pelajar MTs NU Trate.
Pihak sekolah berharap, temuan ini dapat memberikan semangat bagi perkembangan riset berbahan dasar energi limbah. Sebagai energi baru terbarukan dan tidak lagi mengandalkan energi fosil yang bisa habis.
RingkasanVideo Terkait
-
Fokus : Hujan Deras dan Angin Kencang di Solo Terbangkan Atap Rumah
TV 17 jam yang lalu -
Fokus : Hujan Deras dan Angin Kencang di Solo Terbangkan Atap Rumah
TV 17 jam yang lalu -
Fokus : Hujan Deras dan Angin Kencang di Solo Terbangkan Atap Rumah
TV 17 jam yang lalu
-
LRT Jabodebek Kasih Tarif Diskon Pilkada, Supriyani Divonis Bebas Hakim Andoolo
Nasional 12 menit yang lalu -
VIDEO: KPU Pali Musnahkan Ratusan Surat Suara Pilkada Sumssel dan Kabupaten Pali
Nasional 29 menit yang lalu -
VIDEO: Satu Calon Meninggal Dunia, KPUD Ciamis Tetap akan Gunakan Foto Almarhum dalam Pilkada
Nasional 32 menit yang lalu -
VIDEO: Ratusan Surat Suara Pilgub dan Pilwali di Blitar Dimusnahkan
Nasional 37 menit yang lalu -
Ayah Baim Wong Dirawat di Rumah Sakit, Paula Verhoeven Belum Sempat Menjenguk
Hiburan 58 menit yang lalu -
4 Selebriti Nonton Konser 2NE1 Jakarta, Marion Jola Nangis - Agung Karmalogy Dipeluk Park Bom
Hiburan 2 jam yang lalu -
VIDEO: Kena Pengeboran PDAM, Pipa Pertamina di Cilincing Bocor
Nasional 2 jam yang lalu -
VIDEO: Jelang Hadapi Sporting CP di Liga Champions, Mikel Arteta Minta Arsenal Kerahkan Seluruh Kemampuan
Sepak Bola 2 jam yang lalu -
Sering Dibilang Tua, Rani DA3 yang Lakukan Operasi Plastik di Korea - Kini Lebih Percaya Diri
Dangdut 2 jam yang lalu -
VIDEO: TPS Prabowo Bersolek, Puluhan TNI dan Polisi Jaga Ketat
Nasional 2 jam yang lalu -
VIDEO: Siswa SMK Semarang Tewas Ditembak, Kombes Irwan Anwar Buka Suara
Nasional 3 jam yang lalu