VIDEO: BPBD dan Warga Bersihkan Sisa Banjir Kepulungan Pasuruan
Inilah kondisi rumah yang rusak akibat banjir bandang yang menerjang Kepulungan, Gempol, Pasuruan, selain puing-puing banjir juga menyisakan lumpur tebal di rumah warga. Pemda pun memfasiltasi para korban dengan rumah kontrakan sampai rumah korban selesai diperbaiki.
Inilah penampakan sejumlah rumah yang rusak akibat banjir bandang yang menerjang kawasan Kepulungan, Gempol, Pasuruan. Tak hanya sampah rumah tangga, pepohonan dan dedaunan. Banjir juga menyisakan lumpur tebal di rumah-rumah warga.
Petugas BPBD, relawan, dan warga pun harus berjibaku membersihkan sisa-sisa lumpur dengan alat seadanya. Sementara untuk mengurangi beban penderitaan, Pemerintah Daerah juga akan memindahkan para pengungsi korban banjir bandang ke sejumlah kontrakan, hingga perbaikan rumah mereka selesai.
"Kewenangan kami, terutama di kedaruratan sudah kami laporkan ke Ibu Gubernur, terutama untuk penanganan kepada korban, sehingga kita harapkan, besok sudah tidak ada lagi pengungsi, saya harapkan ditempatkan di tempat-tempat atau dikontrakkan melalui Pemerintahan Desa," terang Irsyad Yusuf, Bupati Pasuruan.
Banjir bandang Rabu lalu menerjang kawasan Kepulungan, Gempol, Pasuruan, merusak 36 rumah, 5 di antaranya rata dengan tanah. Bencana tersebut juga menelan korban jiwa, dua orang lantaran hanyut terbawa arus air deras. Demikian diberitakan pada Fokus, (6/2/2021).
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Siap-Siap! TNI Bakal Rekrut Warga Sipil Jadi Tentara Siber
TV 13 jam yang lalu -
VIDEO: Cari Penyebab Kebakaran Glodok Plaza, Polisi Telah Periksa 14 Saksi
TV 14 jam yang lalu -
VIDEO: Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Aceh Selatan, Warga Panik Berhamburan
TV 15 jam yang lalu -
VIDEO: Pramono Anung Bicara soal Banjir Jakarta, Masuk Program 100 Hari Kerja?
TV 20 jam yang lalu -
VIDEO: Rihanna Hadiri Sidang Kekasihnya A$AP Rocky yang Terbelit Kasus Penyerangan
Hiburan 22 jam yang lalu -
VIDEO: Isak Tangis Mewarnai Pemakaman Korban Kebakaran Glodok Plaza
Nasional 22 jam yang lalu -
Ify Alyssa Ceritakan Pengalaman Personal di Album MENATA
Hiburan 22 jam yang lalu -
VIDEO: Detik-Detik saat Pesawat Kecil Jatuh di Philadelphia yang Sebabkan Kebakaran Hebat
Internasional 23 jam yang lalu -
VIDEO: Pesawat Kecil Jatuh di Philadelphia Sebabkan Kebakaran Rumah
Internasional 23 jam yang lalu -
VIDEO: Gavi Resmi Perpanjang Kontrak Hingga 2030, Barcelona Buatkan Klausul Menarik
Olahraga 23 jam yang lalu -
Agnes Jennifer Diduga Sindir Selingkuhan Suaminya - Tegaskan Bukan Inisial MH & PC
Hiburan 23 jam yang lalu