VIDEO: Banjir Genangi Jalan Raya Porong, PPLS Operasikan 7 Pompa Penyedot
Sebanyak tujuh pompa milik Pusat Pengendalian Lumpur Sidoarjo (PPLS) dikerahkan guna mengurangi volume genangan air di jalan raya Porong. Selain disebabkan curah hujan yang cukup tinggi, banjir tahunan di jalan raya Porong disebabkan penurunan tanah yang terjadi sejak semburan lumpur tahun 2006 silam.
Sejak Senin pagi hingga siang, genangan air di jalan raya Porong yang tingginya mencapai 1 meter berangsur surut. Penurunan debit air di lokasi langganan banjir ini, karena tujuh pompa air milik Pusat Pengendalian Lumpur Sidoarjo (PPLS) yang berada di sekitar tanggul dan kolam penampungan lumpur diaktifkan.
Meski volume air belum sepenuhnya surut, namun banyak pengendara motor roda 2 yang nekat menerobos genangan air. Sehingga banyak pengendara motor yang mogok, mendorong motornya. Pengendara motor ini nekat melintasi banjir, meski sudah diarahkan polisi untuk melintas di jalan arteri Porong.
Selain karena tingginya curah hujan, penyebab banjir tahunan di jalan raya Porong ini, karena penurunan tanah di sepanjang jalan raya Porong, yang berbatasan langsung dengan Tanggul Penahan Lumpur Lapindo. Penurunan tanah di kawasan ini terjadi sejak adanya semburan lumpur panas pada 2006 silam.
"Khusus angkutan darat yang lewat Porong, bisa alternatifnya di jalan arteri itu, ya mohon maaf ini karena memang agak terganggu dengan adanya hujan yang deras semalam, memang agak deras hujan kemarin, terus air laut agak sedikit pasang, saya cek di wilayah sebelah timur, Desa Kedungbanteng juga banjir, kemudian di sini memang menurut informasi terjadi penurunan jalan, sehingga banjir ini harus ada solusinya, walaupun ada penurunan jalan, ketika air ini penuh, kita sudah siapkan pompanya," terang Hudiyono, Pj Bupati Sidoarjo.
Meskipun mengalami genangan air yang cukup tinggi, namun untuk jalur kereta api jurusan Surabaya-Malang, dan Surabaya-Banyuwangi masih bisa dilalui dengan kecepatan terbatas, hanya berkisar 5 kilometer per jam. Demikian diberitakan pada Liputan6, (19/1/2021).
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Praperadilan Tom Lembong Ditolak, Kasus Korupsi Impor Gula Berlanjut!
TV 16 jam yang lalu -
VIDEO: Praperadilan Tom Lembong Ditolak, Kasus Korupsi Impor Gula Berlanjut!
TV 16 jam yang lalu -
VIDEO: Praperadilan Tom Lembong Ditolak, Kasus Korupsi Impor Gula Berlanjut!
TV 16 jam yang lalu
-
VIDEO: Banjir Rendam Puluhan Rumah di Kelurahan Cawang, Jakarta Timur
Nasional 8 menit yang lalu -
Momen Seru Public Figure di Pilkada Serentak 2024, Dari Nagita Slavina, Luna Maya hingga AHY
Lifestyle 12 menit yang lalu -
VIDEO: Kotak Kosong Menang Telak, Relawan Sujud Syukur
Nasional 16 menit yang lalu -
VIDEO: Kali Cisadane Meluap, Ratusan Rumah di Teluknaga Terendam Banjir
Nasional 31 menit yang lalu -
Pesona Felicya Angelista dengan Dress Batik di London, Tubuh Ramping Bikin Salah Fokus
Lifestyle 41 menit yang lalu -
VIDEO: Pramono-Karno Deklarasi Menang Satu Putaran Pilkada DKI Jakarta
Nasional 41 menit yang lalu -
Dijodohkan Warganet Dengan Boy William, Sarwendah Merasa Risih
Hiburan 1 jam yang lalu -
VIDEO: Aipda R, Penembak Siswa SMKN 4 Semarang Resmi Ditahan
Nasional 3 jam yang lalu -
3 Rekomendasi Brand Parfum Lokal Untuk Musim Hujan
Wanita 3 jam yang lalu -
Rahayu Effendi, Aktris Senior & Ibunda Dede Yusuf, Meninggal Dunia Dalam Usia 82 Tahun
Hiburan 3 jam yang lalu -
Liverpool Hajar Real Madrid, Wakil Indonesia di BWF World Tour Finals 2024
Sepak Bola 3 jam yang lalu -
VIDEO: Hasil Quick Cout Pilkada 2024 Depok, PKS Tumbang Setelah 20 Tahun
Nasional 3 jam yang lalu -
Terekam CCTV, Detik-Detik Rumah Dinas Wakil Bupati Solok Selatan Ditembak Pasca PILKADA
Hiburan 4 jam yang lalu -
VIDEO: Tiket Pesawat Turun 10 Persen Libur Nataru Jadi Lebih Hemat
TV 16 jam yang lalu