VIDEO: Beginilah Aksi Ki Dalang Ompong Sudarsono Menggelar Wayang Kontemporer
Seorang seniman asal Sidoarjo, Jawa Timur, menggelar wayang kontemporer bertema blang bleng srawung alam, atau kembali berteman dengan alam, di Monumen Jayandaru Alun-alun Sidoarjo. Dalam pesannya, seniman ini mengajak seluruh masyarakat dalam menghadapi pandemi covid ini, agar kembali ke alam, serta memberikan dukungan moril agar tidak takut dengan pandemi Covid-19. Berikut kita simak videonya pada Liputan6, (8/1/2021).
Dengan mengecat putih wajahnya dan memakai asesoris dedaunan, Ki Ompong Sudarsono menggelar aksi tunggal di Alun-alun Sidoarjo, tepat di depan Monumen Jayandaru. Awalnya, Ki Ompong Sudarsono melakonkan wayang seorang diri, kemudian dilanjutkan memerankan tokoh dua wayang kulit yang dibawanya, yakni, Bagong dan Hasan.
Wayang Bagong mewakili karakter masyarakat Jawa pada umumnya, sedangkan wayang Hasan adalah santri. Dalam dialog itu, Ki Dalang dan dua wayang membahas serius perihal semakin jauhnya manusia dari alam. Sehingga dengan mudah terjangkit pandemi Covid-19.
Dalam pesannya, Ki Dalang Ompong menghimbau manusia kembali kepada alam, apapun kondisi yang sedang terjadi. Manusia sebagai makhluk yang berbudaya dan bertuhan tidak boleh takut berlebihan terhadap Covid-19, meski tidak boleh melupakan protokol kesehatan.
"Saya menyelenggarakan pementasan wayang kontemporer, wayang blang bleng ini, seperti juga sering saya jelaskan, sebagai sarana komunikasi, sarana informasi, sarana edukasi, khususnya untuk kalangan milenial, dan sebagai sarana sebagian daripada mewakili gambaran budaya-budaya yang sudah ada," Ki Dalang Ompong Sudarsono, Seniman Budayawan.
Setelah memainkan wayang, Dalang Ompong Sudarsono berkeliling alun-alun sebagai simbol mengelilingi benteng kerajaan. Aksi dalang unik ini menarik perhatian sejumlah pengguna jalan.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Teror Penembakan, Rumah Dinas Wakil Bupati Solok Selatan Jadi Sasaran
TV 49 menit yang lalu -
VIDEO: Teror Penembakan, Rumah Dinas Wakil Bupati Solok Selatan Jadi Sasaran
TV 49 menit yang lalu -
VIDEO: Teror Penembakan, Rumah Dinas Wakil Bupati Solok Selatan Jadi Sasaran
TV 49 menit yang lalu
-
VIDEO: Viral Kecelakaan Libatkan Pemotor dan Mobil, Diduga Korban Terseret 50 Meter
Unik 27 menit yang lalu -
VIDEO: Pemotor Terjatuh Akibat Lubang yang Tergenang, Warganet: Tolong Diperbaiki
Unik 57 menit yang lalu -
Fokus : Sungai Ciliwung Jakarta Meluap, Ratusan Rumah Kebanjiran
TV 1 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Pemilih Bawa Kambing Saat Nyoblos ke TPS Pilkada Bantul
Unik 1 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Tiga Orang Tewas Tertimbun Longsor di Kabupaten Deli Serdang
TV 2 jam yang lalu -
Sheila On 7 Rilis Single Baru Feat. Aishameglio, Duta: 'Memori Baik' Sangat Berarti Buat Saya
Hiburan 3 jam yang lalu -
VIDEO: Kembali Menang Telak dari Klub Portugal, Coach Justin Sebut Korea-Korea Selecao Alami Peningkatan
Sepak Bola 4 jam yang lalu -
Jennifer Coppen Cuma Berteman dengan Justin Hubner, Ibunda Dede Yusuf Meninggal
Hiburan 4 jam yang lalu -
VIDEO: Kotak Kosong Menang, Relawan Kompak Cukur Botak
Nasional 4 jam yang lalu -
Kotak Kosong Menang Telak, Relawan Sujud Syukur
Nasional 5 jam yang lalu -
VIDEO: Dedi Mulyadi Bakal Mengantor di 5 Wilayah Jawa Barat
Nasional 5 jam yang lalu -
Gaya Kompak Tissa Biani & Dul Jaelani dengan Jersey Couple saat Bermain Mini Soccer
Lifestyle 5 jam yang lalu -
OOTD Artis saat Nyoblos Pilkada 2024, Aaliyah Massaid dan Yuki Kato hingga Ayu Ting Ting
Lifestyle 5 jam yang lalu