VIDEO: Sungai Sumput Sidoarjo 'Bersalju', Warga Resah
Menindaklanjuti gelembung busa putih di sungai dam Desa Sumput, Kecamatan / Kabupaten Sidoarjo, Plt Bupati Sidoarjo Nur Ahmad Syaifuddin dan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) setempat, bersama petugas terkait, melihat langsung kondisi air sungai dam Sumput. Petugas juga mengambil sampel air berbusa yang diduga tercemar limbah berbahaya.
Plt Bupati Sidoarjo Nur Ahmad Syaifudin didampingi Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK), Provinsi Jawa Timur, serta Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit melihat langsung kondisi air sungai yang berbusa akibat tercemar limbah di sungai dam Desa Sumput, Kecamatan/Kabupaten Sidoarjo.
Meski gelembung busa berwarna putih sudah tidak muncul di aliran sungai dam Sumput, petugas tetap mengecek kadar pH air, kandungan bahan berbahaya dan beracun (B3), serta 32 parameter kandungan sesuai Peraturan Gubernur. Berikut dilansir pada Liputan6, 20 Januari 2020.
Kini petugas masih menelusuri perusahaan yang membuang limbah tersebut, karena pembuangan limbah ke sungai merupakan pidana. Pemkab Sidoarjo bersama instansi terkait tetap mengambil sampel, agar segera diketahui penyebab air Sungai Sumput berbusa dan guna mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.
Sampel air itu akan diteliti dan hasilnya baru diketahui sekitar 14 hari ke depan. Pengambilan sampel ini, menindaklanjuti keresahan warga, setelah ada limbah busa yang diindikasikan mengandung zat kimia yang berbahaya.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: Pemotor Kabur Usai Tabrak Gerobak Bakso di Sidoarjo
Unik 25 Sep 2024, 19:30 WIB -
VIDEO: Aksi Heroik Satpam Tutup Portal Perumahan Saat Terduga Maling Hendak Kabur Hingga Jatuh
Unik 29 Ags 2024, 19:30 WIB -
VIDEO: Viral! Sumur di Sidoarjo Keluarkan Asap dan Suhu Airnya Capai 54 Derajat Celcius
Nasional 08 Ags 2024, 14:36 WIB
-
VIDEO: Diterjang Banjir, Warga Pekalongan Tetap Antusias ke TPS
Nasional Baru saja -
Fokus : Mencoblos di Lokasi Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
TV 27 menit yang lalu -
Fokus Pagi : Pemakaman Korban Kecelakaan Ditabrak Truk di Slipi
TV 42 menit yang lalu -
VIDEO: Dicky Candra Nyoblos Bareng Istri, Pasrah dan Berharap yang Terpilih Amanah
Pemilu 1 jam yang lalu -
VIDEO: Gibran: Semua Pihak Diminta Tetap Menghormati Pilihan Masing-Masing
Pemilu 2 jam yang lalu -
VIDEO: Nyoblos di TPS 12 Sumber, Jokowi Berpesan Pihak yang Menang Jangan Jumawa
Pemilu 2 jam yang lalu -
VIDEO: Tri Rismaharini Terkejut Lihat Linmas Pingsan saat Berjaga di TPS
Nasional 2 jam yang lalu -
VIDEO: Dharma Pongrekun Dimarahi Petugas TPS saat Mencoblos
Nasional 4 jam yang lalu -
VIDEO: Ridwan Kamil Pulang ke Bandung Naik Whoosh untuk Nyoblos
Pemilu 4 jam yang lalu -
VIDEO: Cagub Jabar Dedi Mulyadi Gunakan Hak Pilih di Purwakarta, Optimistis Menang
Nasional 5 jam yang lalu -
VIDEO: Sri Sultan Hamengkubuwono X Gunakan Hak Pilih di TPS 06 Kraton Yogyakarta
Nasional 5 jam yang lalu -
VIDEO: Ditemani Ridwan Kamil, Bahlil Ungkap Pilkada Rasa Pilpres
Nasional 5 jam yang lalu