Viral Sopir Ambulans Dipukul Polisi, Ini Penjelasannya
Kesal sopir ambulans menyalakan sirine, seorang oknum anggota polisi lalu lintas memukul sopir ambulans di Tebing Tinggi, Sumatra Utara. Aksi arogan oknum polisi ini viral di media sosial.
Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Senin (4/11/2019), insiden terjadi di perempatan lampu merah Jalan Sudirman, Kota Tebing Tinggi, saat arus lalu lintas sedang padat.
Insiden berawal ketika oknum polisi berupaya mengambil kunci mobil ambulans tetapi dihalangi sopir, sambil berkata bahwa ambulans sedang membawa pasien.
Oknum polisi tetap ngotot dan mengayunkan pukulan dengan tangan kanan ke arah sang sopir. Mendapat perlakuan tidak pantas, sopir ambulans berupaya melawan dan nyaris terjadi baku hantam antara keduanya tetapi berhasil dilerai.
Menurut sopir ambulans Zulpan saat itu ia dan seorang rekannya akan mengantar seorang pasien ke Rumah Sakit Umum Daerah Kumpulan Pane, Kota Tebing Tinggi.
Tiba di perempatan lampu merah Jalan Sudirman, kondisi lalu lintas di depannya macet padahal sudah lampu hijau.
Untuk meminta jalan, Zulpan menyalakan sirene. Namun tiba-tiba oknum polisi lalu lintas yang berada di persimpangan lampu merah datang dan menegur dirinya karena menyalakan sirene.
"Saya sirine panjang supaya minta tolong karena disitu ada polisi dua lagi duduk. Lagi duduk, saya sirine, dibilang dia, bising kali, polisinya bilang bising kali kalian. Aku bawa pasien, dari atas kalian jalan. Saya pun panas dengernya, itu dia kamerakan saya, kunci saya mau diambilnya," ujar sopir ambulans Zulpan.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Tebing Tinggi AKP Syarifudin Siagian menyatakan insiden tersebut hanya kesalahpahaman.
"Suasana di sini panas, macet, jadi mungkin ada emosi, sehingga terjadi kesalahpahaman," kata Syarifudin.
Kepolisian Resor Tebing Tinggi sudah memanggil sopir ambulans serta oknum petugas kepolisian lalu lintas dan keduanya sudah sepakat untuk berdamai.
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
VIDEO: Bongkar Tiga Situs Judol, Polri Sita Aset Rp61 Miliar Lebih
TV 19 jam yang lalu
-
VIDEO: Pakai 'Kantong Doraemon', Emak-emak Tertangkap Mencuri di Minimarket
Nasional 4 menit yang lalu -
VIDEO: Kepala Militer Israel Mengundurkan Diri Mengaku Bertanggung Jawab Atas Kegagalan IDF
Internasional 10 menit yang lalu -
Video Terakhir Diduga Milik Korban Kebakaran Glodok, Minta Tolong Di Tengah Asap Tebal
Hiburan 19 menit yang lalu -
VIDEO: Donald Trump Ancam BRICS, Indonesia Terancam?
Internasional 33 menit yang lalu -
VIDEO: Melawan Ombak! Begini Proses Pembongkaran Pagar Laut di Tangerang
Nasional 37 menit yang lalu -
VIDEO: Ponpes Di Jakarta TImur Digeruduk Massa Terkait Dugaan Pencabulan Terhadap Santri Laki-Laki
Nasional 43 menit yang lalu -
VIDEO: Mobil Melaju Sendiri di Tol Wiyoto Wiyono, Sopir Cemas Keluar Karena Mesin Bermasalah
Unik 49 menit yang lalu -
Donald Trump Soroti Kebakaran Los Angeles, Benarkah Memang Ada Unsur Kesengajaan?
Hiburan 1 jam yang lalu -
Potret Fanny Ghassani Tampil Elegan Bak Pengantin dengan Kebaya Modifikasi dan Veil Putih
Lifestyle 1 jam yang lalu -
VIDEO: Pendukung Hak-Hak Imigran Mengecam Kebijakan Deportasi Massal Donald Trump
Internasional 1 jam yang lalu -
Rosemary Oil Lebih Ampuh dari Lidah Buaya?
Wanita 2 jam yang lalu -
6 Potret Artis Sinetron Ochi Rosdiana Dibalut Mini Dress saat Dilamar Romantis oleh Kekasihnya
Lifestyle 2 jam yang lalu -
6 Gaya Edgy Serba Hitam Gisella Anastasia Liburan Awal Tahun 2025 di Sapporo
Lifestyle 2 jam yang lalu