VIDEO: Kakak Beradik Tipu Seorang Warga Surabaya Jadi PNS di Kemenhub

VIDEO: Kakak Beradik Tipu Seorang Warga Surabaya Jadi PNS di Kemenhub

Mengaku sebagai seorang pegawai Kementerian Perhubungan (Kemenhub), seorang residivis berhasil menipu korbannya mencapai puluhan juta rupiah.

Berbekal identitas palsu, tersangka mengaku dapat memasukkan korban sebagai seorang pegawai di lingkungan Aparatur Sipil Negara (ASN) atau Pegawai Negeri Sipil (PNS), di Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Pusat.

Dengan menutupi wajahnya, SP (46) warga Banyu Urip Kidul Surabaya digelandang di Mapolsek Simokerto Surabaya. Tersangka seorang pengangguran tersebut diringkus atas ulahnya melakukan penipuan.

Berbekal kartu identitas palsu, tersangka mengaku sebagai seorang pegawai Kementerian Perhubungan di Jakarta, bersama sang kakak yang kini menjadi buron. Tersangka berjanji dapat memasukkan anak korban warga Sidokapasan sebagai PNS di Kemenhub.

Modusnya, setelah terjadi kesepakatan, korban mentransfer uang sebesar Rp 77 juta sebagai uang muka, dari Rp 150 juta. Korban makin percaya setelah anaknya diberi id card, serta diajak melakukan pengukuran baju dinas, namun, setelah diminta menunggu panggilan dari Jakarta, tak kunjung ada.

Korban pun berusaha menghubungi dan mencari para tersangka, tetapi tak pernah ada. Merasa tertipu, korban melapor ke Polsek Simokerto. Berbekal ciri-ciri yang didapat, petugas berhasil melakukan penangkapan salah satu tersangka.

Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, tersangka dijerat dengan pasal penipuan dan penggelapan, dengan ancaman hukuman penjara maksimal 4 tahun. Demikian diberitakan Fokus, 31 Oktober 2019.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 03 November 2019, 11:00 WIB

Video Terkait

Spotlights