VIDEO: Istimewanya Fashion Show Serena Williams, Dihadiri Kim Kardashian

VIDEO: Istimewanya Fashion Show Serena Williams, Dihadiri Kim Kardashian

- Beberapa hari setelah kekalahan di final US Open 2019, Serena Williams tampil mempesona. Namun, kali ini, bukan di atas lapangan tenis. Produk pakaian petenis Amerika Serikat tersebut, S by Serena, mendapat kesempatan untuk tampil di New York Fashion Week.

Produk-produk S by Serena ternyata istimewa, memiliki keunikan dibanding produk fashion pada umumnya. Produk dari Serena Williams tersebut juga diperuntukkan untuk wanita-wanita yang tak bertubuh langsing. Hal itu yang membuat dua model dengan ukuran tubuh yang berbeda berjalan berdampingan menampilkan produk pakaian yang memiliki disain sama di atas panggung catwalk.

"Saya ingin ini menjadi selebrasi wanita yang mengubah keraguan dan ketakutan mereka menjadi keberanian dan inspirasi," kata Serena Williams seperti dilansir Glamour.

Peragaan busana S by Serena semakin istimewa karena kehadiran beberapa figur publik. Siapa saja mereka? Kim Kardashian, LaLa Anthony, Ashley Graham, dan Alessandra Ambrosio.

Ringkasan

Oleh Okie Prabhowo pada 11 September 2019, 16:40 WIB

Tag Terkait


Video Terkait

Spotlights