VIDEO: Ketika Balapan ARRC di Australia Jadi Hiburan Rakyat
- Lokasi sirkuit The Bend Motorsport Park tempat menggelar Asia Road Racing Championship 2019 di pinggiran kota Adelaide jauh dari keramaian. Tapi hal itu tidak mengurangi antusiasme penikmat motosport atau warga umum Adelaide dan sekitarnya untuk menyambangi The Bend Motorsport Park pada 27-28 April 2019. Lantas bagaimana mereka yang tempat tinggalnya jauh menginap?
Banyak di antara pengunjung datang ke sirkuit menumpang Caravan yang dilengkapi tenda untuk kamping. Pengelola The Bend menyiapkan lokasi khusus untuk kamping. Asal pembaca tahu, wisata kamping Karavan populer di Australia.
Di banyak tempat, tersedia ruang publik untuk memarkir mobil Karavan disertai lokasi untuk menggelar tenda.
Untuk bisa menginap di area terbuka yang menyatu dengan alam, masyarakat luas tinggal membayar biaya parkir sebesar 15-50 dolar Australia (sekitar 150 hingga 500 ribu rupiah) per malamnya.
Selain dapat tempat istirahat, mereka juga bisa menikmati fasilitas tambahan seperti listrik, kamar mandi, dan juga air bersih.
Arena kamping The Bend Motorsport Park panjang dan lebarnya sebesar lapangan sepak bola. Saat Bola.com mengunjungi lokasi tersebut, banyak berjejer Karavan plus tenda. Tak hanya wisatawan penikmat motorsport yang menginap di tempat itu, tapi juga kru lokal Road Racing Championship 2019 dan Moto Fest (event lokal Adelaide).
Apa yang tersaji di The Bend Motorsport Park menunjukkan kalau ajang motosport bisa dikombinasikan dengan pariwisata. Pelajaran bagus buat Indonesia yang akan menjadi tuan rumah MotoGP 2021 nanti. Sirkuit Mandalika, NTB, selain menggelar balapan bisa juga disulap jadi objek wisata yang menarik. (Ario Yosia)
RingkasanTag Terkait
Video Terkait
-
VLOG: Reaksi Gila Fans di Tribune SUGBK Saat Timnas Indonesia Taklukkan Arab Saudi
Sepak Bola 22 Nov 2024, 09:14 WIB -
VIDEO Vlog Bola: Penonton Rela Naik Pohon Demi Saksikan Yamaha Cup Race 2024
Olahraga 25 Sep 2024, 20:09 WIB -
VIDEO Vlog: Keindahan Alam dan Budaya Bali, Warnai Maybank Marathon 2024
Olahraga 31 Ags 2024, 10:17 WIB
-
Fahad Haydra Kenang Masa Kecil, Sering Dititipin ke Rental PS
Hiburan 3 jam yang lalu -
Frederika Cull Cerita Momen Interview Puteri Indonesia Sampai Dapat Piala Pertama
Hiburan 3 jam yang lalu -
VIDEO Lebih Dekat Aisar Khaled: Influencer Top Malaysia yang Siap Baku Pukul di Byon Combat Vol. 4
Sepak Bola 5 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Kecelakaan Libatkan Pemotor dan Mobil, Diduga Korban Terseret 50 Meter
Unik 6 jam yang lalu -
VIDEO: Teror Penembakan, Rumah Dinas Wakil Bupati Solok Selatan Jadi Sasaran
TV 6 jam yang lalu -
VIDEO: Pemotor Terjatuh Akibat Lubang yang Tergenang, Warganet: Tolong Diperbaiki
Unik 6 jam yang lalu -
Fokus : Sungai Ciliwung Jakarta Meluap, Ratusan Rumah Kebanjiran
TV 6 jam yang lalu -
VIDEO: Viral Pemilih Bawa Kambing Saat Nyoblos ke TPS Pilkada Bantul
Unik 6 jam yang lalu -
VIDEO: 12 Pembalap MotoGP Berganti Tim pada 2025!
Olahraga 6 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Tiga Orang Tewas Tertimbun Longsor di Kabupaten Deli Serdang
TV 8 jam yang lalu -
Sheila On 7 Rilis Single Baru Feat. Aishameglio, Duta: 'Memori Baik' Sangat Berarti Buat Saya
Hiburan 8 jam yang lalu -
VIDEO: Kembali Menang Telak dari Klub Portugal, Coach Justin Sebut Korea-Korea Selecao Alami Peningkatan
Sepak Bola 9 jam yang lalu -
Jennifer Coppen Cuma Berteman dengan Justin Hubner, Ibunda Dede Yusuf Meninggal
Hiburan 9 jam yang lalu