Demi UNBK, Puluhan Siswa di Gorontalo Berjalan 45 Km

Demi UNBK, Puluhan Siswa di Gorontalo Berjalan 45 Km

Selangkah demi selangkah, 13 siswa SMA 1 Pinogu ini menyusuri jalan berlumpur hingga melewati hutan lindung Bogani Nani Wartabone untuk mengikuti UNBK di SMK 1 Suwawa.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Selasa (2/4/2019), mereka pun harus bergegas menempuh perjalanan selama 8 jam agar dapat tiba di asrama siswa 2 hari sebelum UNBK dimulai.

Bukan kali pertama siswa SMA 1 Pinogu mengikuti UNBK di SMA 1 Suwawa.

Sejak tahun 2017, para siswa SMA 1 Pinogu yang berlokasi di daerah terpencil harus menempuh jarak puluhan kilometer demi kelulusan mereja dari bangku SMA.

"Harapan saya kedepan pemerintah bisa memperhatikan akses jalan dan akses internet," kata Kepala SMA Negeri 1 Pinogu Syarifudin Abdullah.

Sementara itu, menghadapi UNBK, siswa SMA Aliyah Almunawaroh, Merauke, Papua, tak hanya harus berjuang dengan giat belajar. Namun, mereka juga harus berupaya mencari pinjaman laptop agar dapat mengikuti ujian, karena sekolah tidak menyediakan fasilitas komputer.

Para siswa pun bergerilya meminjam laptop dari teman bahkan tetangga. SMA Aliyah Almunawaroh hanya memiliki 7 unit komputer yang merupakan swadaya sekolah bersama orangtua wali murid. (Rio Audhitama Sihombing)

Ringkasan

Oleh Rio Audhitama Sihombing pada 02 April 2019, 13:23 WIB

Video Terkait

Spotlights