Kawanan Kera di Lumajang Serang Permukiman Warga, 1 Balita Terluka

Kawanan Kera di Lumajang Serang Permukiman Warga, 1 Balita Terluka

Petugas gabungan Polres Lumajang dan TNI menyisir kawasan tepi hutan Gunung Lemongan untuk mengusir kawanan kera yang dalam beberapa hari terakhir menyerang perkampungan.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Selasa (15/1/2019), petugas menggunakan senapan angin untuk menghalau kawanan kera.

Satu ekor kera yang diduga menyerang sejumlahg orang, terpaksa ditembak mati warga.

Sebelumnya, kawanan kera menyerang perkampungan. Bahkan, sejumlah warga terluka karena digigit. Salah satunya adalah Muhammad Iqbal balita berusia 21 bulan. Iqbal terluka di sejumlah bagian tubuhnya.

"Kita sekarang melakukan langkah-langkah antisipatif. Kita antisipasi kera-kera ini agar tidak masuk ke permukiman warga," kata Kapolres Lumajang AKBP Muhammad Arsal Sahban.

Petugas mengimbau kepada warga agar tetap waspada terhadap serangan kawanan kera. Namun, warga diimbau tidak menembak mati kawanan kera dan diminta untuk menghalau agar kembali habitatnya di Gunung Lemongan. (Rio Audhitama Sihombing)

Ringkasan

Oleh Maria Flora pada 15 January 2019, 08:03 WIB

Video Terkait

Spotlights