VIDEO: Flare Ganggu Jalannya Pertandingan Persebaya Vs Persibo di Stadion Gelora Bung Tomo

VIDEO: Flare Ganggu Jalannya Pertandingan Persebaya Vs Persibo di Stadion Gelora Bung Tomo

Pertandingan antara Persebaya Surabaya melawan Persibo Bojonegoro tidak berakhir sampai 90 menit. Penyebabnya, Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, dipenuhi asap flare yang dinyalakan penonton.

Duel ini sebenarnya bagian dari perayaan ulang tahun Persebaya yang ke-97 dengan titel Anniversary Game. Persebaya menang 2-0 berkat gol yang dicetak oleh Mohammed Rashid (70') dan Bruno Moreira (86').

Nah setelah gol kedua itulah, sejumlah flare di titik Stadion GBT menyala. Sampai akhirnya hampir seluruh penjuru tribune menyalakan flare. Situasi ini membuat stadion dipenuhi asap dan pemain diminta meninggalkan lapangan.

Asap yang mengganggu pandangan lantas memaksa pertandingan dihentikan hanya sampai menit ke-86. Situasi asap memenuhi stadion itu masih terus berlangsung sampai beberapa menit kemudian.

Panpel Persebaya dengan sigap mengarahkan dan mengimbau para penonton yang membawa anak kecil untuk segera meninggalkan stadion.

"Dimohon para penonton yang membawa anak kecil untuk segera meninggalkan Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, demi kesehatan semuanya," kata pembawa acara pertandingan Sutaji Aman, melalui pengeras suara.

Dia juga mengimbau agar para suporter yang menyalakan flare untuk segera mematikannya agar tidak menggangu penonton. Situasi ini membahayakan karena ada anak kecil atau penonton yang mungkin memiliki riwayat penyakit pernapasan.

Ringkasan

Oleh Aditya Wany pada 30 June 2024, 16:49 WIB

Video Terkait

Spotlights