VIDEO: Pemain Timnas Indonesia Jangan Sampai Starstruck Hadapi Bintang Argentina, nih Pesan dari Lord Jesse Lingard
Mantan pemain MU (Manchester United), Jesse Lingard, sedang berada di Jakarta, Indonesia. Dalam sebuah sesi konferensi pers, "Lord" Lingard berpesan bahwa para pemain Timnas Indonesia jangan sampai starstruck saat menghadapi timnas Argentina di SUGBK (Stadion Utama Gelora Bung Karno).
Jesse Lingard sedang berada di Indonesia dalam rangka kerja sama dengan merek sepatu Concave Indonesia. Tidak hanya itu, Concave Indonesia sekaligus meluncurkan produk terbaru seri pesepak bola berusia 30 tahun itu.
Lingard tiba di Jakarta pada Kamis (8/6/2023). Ia akan mengikuti rangkaian kegiatan Concave Indonesia hingga Sabtu (10/6/2023). Pada hari pertama, pemain yang sempat bermain di Nottingham Forest itu melakoni sesi konferensi pers di Hotel InterContinental, yang berada di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Lingard mengaku mengetahui bahwa besarnya antusias masyarakat Indonesia terhadap sepak bola. Faktor itu yang juga memengaruhinya untuk bersedia datang ke Jakarta. "Ya, sepak bola di seluruh dunia memang banyak penggemarnya, tapi khususnya di Indonesia. Itu sebabnya saya datang ke sini," kata Lingard.
"Jelas sekali. Saya ingin bertemu penggemar sebanyak mungkin. Itulah alasan utama saya di sini. Saya di sini untuk merayakan kolaborasi kami juga," ucap pemain berusia 30 tahun tersebut.
Timnas Indonesia memiliki kesempatan untuk beruji coba dengan juara Piala Dunia 2022, timnas Argentina, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada 19 Juni 2023. Menurut Jesse Lingard, para pemain Tim Garuda jangan sampai terganggu dan starstruck, kondisi di mana seseorang terpesona dengan idola, saat berada di lapangan.
RingkasanVideo Terkait
-
Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Duel Raksasa Liga Champions
Sepak Bola 2 jam yang lalu -
Tampilan Necis Marselino Ferdinan Berbalut Outfit Gucci, Pancarkan Aura Super Model
Lifestyle 22 Nov 2024, 11:39 WIB -
Ranking FIFA Timnas Indonesia Melesat, MU Bakal Rekrut Bek Kiri di Januari 2025
Sepak Bola 22 Nov 2024, 10:14 WIB
-
VIDEO: Siswa SMK Semarang Tewas Ditembak, Kombes Irwan Anwar Buka Suara
Nasional 3 menit yang lalu -
25 Fun Fact Tentang Baby Niken, Pernah Dapat Cowo Se-Red Flag Ini!
Hiburan 19 menit yang lalu -
Baby Niken Ceritakan Perjalanannya Di Dunia Politik
Hiburan 21 menit yang lalu -
Potret Lamaran Dewi Nurmania Anak Sulung Muzdalifah, Digelar Mewah - Dihadiri Eko Patrio dan Viona
Hiburan 41 menit yang lalu -
VIDEO: Diduga Bakal Jadi Serangan Fajar, Mobil Sembako Dicegat Warga
Nasional 1 jam yang lalu -
VIDEO: Polisi Tangkap Pelaku Penipuan "Beruang Rusak Mobil Mewah"
Nasional 4 jam yang lalu -
Fokus : Hujan Deras dan Angin Kencang di Solo Terbangkan Atap Rumah
TV 15 jam yang lalu -
VIDEO: Jadi Tersangka Usai OTT KPK, Calon Gubernur Bengkulu Resmi Ditahan
TV 15 jam yang lalu -
VIDEO: Gubernur Bengkulu Ditangkap KPK Bersama Tujuh Pejabat Pemerintah
TV 17 jam yang lalu -
VIDEO: Penampilan Konsisten Mohamed Salah, Gendong Liverpool ke Puncak Klasemen Liga Inggris
Sepak Bola 17 jam yang lalu -
VIDEO: Kampanye Hitam Pilwalkot Bekasi, Dua Pelaku Ditangkap Warga
TV 17 jam yang lalu -
Ririe Fairus Doakan Pernikahan Nissa Sabyan Samawa, Isu Dewi Perssik Main Berondong
Hiburan 17 jam yang lalu -
Gaya Lady Like ala Laura Basuki, Pancarkan Kesan Feminin yang Ultima
Lifestyle 17 jam yang lalu -
Eksplorasi Gaya Modest Irish Bella yang Kreatif dengan Paduan Cantik dan Manis
Lifestyle 18 jam yang lalu