VIDEO: Sepak Bola Tradisi, Slogan Baru Kepengurusan PSSI Periode 2023-2027

VIDEO: Sepak Bola Tradisi, Slogan Baru Kepengurusan PSSI Periode 2023-2027

PSSI sudah melakukan Kongres Luar Biasa (KLB) pada 16 Februari lalu. Saat itu, Erick Thohir terpilih sebagai ketua umum. Mendampingi Erick, ada Zainudin Amali dan Ratu Tisha yang menjadi wakil ketua satu dan wakil ketua dua.

Namun, pengurus PSSI yang baru itu harus menunggu waktu lama untuk dilantik. Mereka baru dilantik di Hotel Fairmont, Jakarta, Jumat (26/5/2023) sore WIB.

Erick Thohir, Zainudin Amali, dan Ratu Tisha tampak hadir dalam pelantikan tersebut. Mereka datang dengan setelan jas warna gelap rapi.

Ada yang unik dalam proses pelantikan pengurus PSSI periode 2023-2027. Ada slogan baru yang perkenalkan pada acara pelantikan itu.

"Kalau saya teriak sepak bola, mohon dijawab dengan tradisi," kata Erick Thohir.

Erick Thohir menjelaskan makna dari sepak bola tradisi setelah acara. Dalam pernyataannya tersebut ia mengatakan sepak bola sudah mandarah daging untuk masyarakat.

"Kita transformasi PSSI ingin merubah tradisi, tradisi artinya apa, bahwa PSSI harus transparan dalam pengelolaan keuangan. Tradisi juga menciptakan iklim pertandingan sepak bola yang bersih, tradisi memiliki prestasi. Ujar Erick Thohir.

Berikut ini pernyataan lengkap terkait slogan baru PSSI dalam acara pelantikan yang dilakukan pada Jumat (26/5/2023).

Ringkasan

Oleh Iqri Widya pada 26 May 2023, 19:11 WIB

Video Terkait

Spotlights