:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/thumbnails/4423237/original/037462700_1683775145-20230511_sea-games-2023-beckham-putra-bisa-bermain-lepas-dan-enjoy-saat-timnas-indonesia-u-22-kalahkan-kamboja-bf42f1.jpg)
VIDEO SEA Games 2023: Alasan Beckham Putra Bisa Bermain Lepas dan Enjoy saat Timnas Indonesia U-22 Kalahkan Kamboja
Pemain Timnas Indonesia U-22, Beckham Putra, menga...Selanjutnya
Pemain Timnas Indonesia U-22, Beckham Putra, mengaku bisa bermain lepas dan menikmati saat menghadapi Timnas Kamboja U-22 dalam laga terakhir Grup A cabang olahraga sepak bola putra di SEA Games 2023, Rabu (10/5/2023) malam hari WIB. Hal tersebut disampaikannya dalam sesi konferensi pers setelah pertandingan.
Saat menghadapi tim tuan rumah, Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, memercayakan Muhammad Taufany Muslihuddin dan Beckham Putra sebagai jenderal lini tengah. Hasilnya? Tim Garuda Muda tetap bisa meraih kemenangan 2-1 atas Kamboja U-22. Hasil tersebut mengantarkan Timnas U-22 tidak pernah kalah pada fase grup dan melangkah ke babak semifinal.
Timnas Indonesia U-22 unggul cepat melalui gol Titan Agung Bagus Fawwazi pada menit ke-10. Jelang babak pertama usai, Kamboja berhasil mencetak gol yang membuat skor menjadi imbang 1-1. Pada babak kedua, pasukan Indra Sjafri kembali memimpin berkat gol yang dicetak Beckham Putra Nugraha.
Beckham Putra Nugraha layak menjadi man of the match pada laga kontra Kamboja U-22 tersebut. Pergerakan tanpa bolanya membuat lini tengah Kamboja beberapa kali kewalahan. Manuvernya juga efektif. Ia tidak banyak menguasai bola. Namun, aliran bola dari Beckham sangat memanjakan para penyerang di depannya.
Beckham mampu menjalankan dua peran di lapangan. Selain deep-lying playmaker, ia juga memainkan peran box-to-box midfielder.
Berkat permainan apik Beckham Putra, Timnas Indonesia U-22 berhasil keluar sebagai pemenang dalam laga SEA Games 2023 tadi malam. Tidak hanya menciptakan gol, Beckham juga menjadi ruh di lini tengah Tim Merah Putih.
RingkasanVideo Terkait
-
05:01
VIDEO: Perjalanan Evandra Jadi Pemain Timnas Indonesia U-17, Penuh Perjuangan dan Dukungan Orang Tua
Sepak Bola 8 jam yang lalu -
10:02
VIDEO: Lagi! TKI di Kamboja Meninggal Dunia dengan Kondisi Mengenaskan!
Nasional 11 jam yang lalu -
03:31
VIDEO: Megawati Hangestri Pulang ke Indonesia, Disambut Hangat Bupati Jember
Olahraga 15 jam yang lalu
-
06:14
Di Balik Warkopolim Dan Grind Boys, Nama Menu Ditemuin Si Dia Di Gunung Cikuray?
Hiburan 7 jam yang lalu -
01:28
Mantan Karyawan Ketahuan Curang, Denise Chariesta Lapor Polisi
Hiburan 9 jam yang lalu -
01:33
Cover lagu 'Casual', Niki Zefanya Banjir Pujian Dari Netizen
Hiburan 9 jam yang lalu -
03:34
Nikita Willy Rayakan Ultah Issa Liburan ke Eropa, Tuai Pujian Berkat Gaya Parenting Inspiratif
Hiburan 9 jam yang lalu -
02:18
VIDEO: Buntut Kasus Pelecehan, Kemenkes Bekukan PPDS Anestesi UNPAD di RSHS
TV 9 jam yang lalu -
01:40
Lebih Dari sekedar Grup, Sorak sorai Lisa Dan Rose Untuk Debut Solo Jennie
Hiburan 9 jam yang lalu -
01:25
Alami Kejadian Mencekam di Bali, Awkarin Nyaris Dibawa ke Tempat yang Salah!
Hiburan 9 jam yang lalu -
02:23
VIDEO: Jokowi Siap Tunjukkan Ijazah Asli Jika Diminta Pengadilan
TV 9 jam yang lalu -
01:30
VIDEO: KPK: Motor Gede Ridwan Kamil Diduga Hasil Korupsi Bank BJB
TV 10 jam yang lalu -
01:38
VIDEO: Hotma Sitompul Sempat Jalani Cuci Darah Sebelum Meninggal Dunia
TV 10 jam yang lalu -
01:45
Paula Verhoeven Datangi Komisi Yudisial, Jumbo 4 Juta Penonton dan Nazar Sutradara
Hiburan 11 jam yang lalu -
01:23
Isi Tasnya Bikin Syok, Deretan Barang Unik Ini Dibawa Tara Basro ke Mana-Mana!
Lifestyle 11 jam yang lalu -
25:50
Fokus : Ban Pesawat Lepas saat Mendarat di Bandara Raja Haji Fisabilillah
TV 11 jam yang lalu