VIDEO: Berkunjung ke Toko Resmi Merchandise SEA Games 2023 di Stadion Venue Timnas Indonesia U-22 Bertanding

VIDEO: Berkunjung ke Toko Resmi Merchandise SEA Games 2023 di Stadion Venue Timnas Indonesia U-22 Bertanding

Dua jurnalis Bola.com, Gregah Nurikhsani dan Abdul Aziz, berkunjung ke toko resmi merchandise SEA Games 2023. Official store tersebut terletak di dekat pintu masuk Olympic Stadium, stadion tempat Timnas Indonesia U-22 menjalani semua pertandingan fase Grup A untuk cabang olahraga sepak bola putra.

Gregah dan Aziz berkunjung ke toko resmi merchandise SEA Games 2023 yang terletak di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, pada Sabtu (29/4/2023) pagi hari waktu setempat. Keduanya datang jelang pertandingan perdana Timnas Indonesia U-22 di Grup A, yaitu melawan Timnas Filipina U-22, yang berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan Tim Garuda Muda.

Harga beberapa produk terlihat cukup normal untuk barang resmi sebuah ajang olahraga. Salah satu contohnya adalah kaos berwarna biru tua dengan logo SEA Games 2023 Kamboja di bagian depannya dijual dengan harga 19 dolar Amerika atau sekitar 279 ribu rupiah.

Produk lainnya yang dipajang yaitu kaos berkerah, juga dengan logo SEA Games 2023 Kamboja, dijual dengan harga 24 dolar Amerika atau sekitar 352 ribu rupiah.

Menurut Steven Path, Founder dan CEO Sportsmazing, maskot SEA Games 2023, yang terdiri dari Borey dan Rumduol, maskot kelinci jantan dan betina, menjadi produk yang paling laris.

Steven Path juga merupakan Founder dan CEO dari Pathmazing. Pathmazing adalah perusahaan di Kamboja yang menjadi mitra dari Cambodian SEA Games Organising Committee (CAMSOC) yang diberi tugas salah satunya untuk mengatur crowdfunding (penggalangan dana) untuk penyelenggaraan SEA Games 2023, seperti dilansir dari Kiripost.

Tidak hanya itu, Pathmazing juga diberi hak untuk menyiapkan sistem manajemen game, merancang mekanisme untuk memobilisasi sponsor dari sektor swasta, mengembangkan strategi pemasaran dan promosi, mengelola lisensi, serta menjual lisensi dan merchandising.

Seperti apa toko resmi merchandise SEA Games 2023 di Kamboja, yang terletak di stadion tempat Timnas Indonesia U-22 bertanding? Para pembaca bisa melihatnya dalam tayangan peliputan di atas.

Ringkasan

Oleh Gregah Nurikhsani, Abdul Aziz pada 30 April 2023, 08:33 WIB

Video Terkait

Spotlights