VIDEO: Gol Tunggal Marselino Ferdinan Bawa Persebaya Surabaya Menang Atas PSIS Semarang di BRI Liga 1
Marselino Ferdinan berhasil menjadi penentu kemenangan Persebaya Surabaya saat bersua PSIS Semarang di pekan keenam BRI Liga 1 2022/2023. Pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Selasa (23/8/2022) berakhir dengan skor 1-0.
Dalam pertandingan kali ini, kedua tim bermain sengit sejak babak pertama dimulai. Kedua tim saling berbalas serangan di babak pertama.
Persebaya Surabaya mendapat kesempatan pada menit ke-2. Nufiandani mencoba melepaskan tembakkan terarah ke gawang PSIS Semarang. Sayang masih bisa dihadang Redondo.
Nufiandani kembali mendapat peluang emas pada menit ke-18. Sayang tendangannya di depan gawang PSIS Semarang masih mengenai tiang gawang.
Pada menit ke-23 giliran Juninho yang memiliki peluang emas. Ia berhasil menembus pertahanan PSIS Semarang lewat sisi kiri namun sayang tendangannya masih mengenai mistar gawang. Hingga babak pertama berakhir, belum ada gol yang tercipta.
Memasuki babak kedua, Persebaya Surabaya tampil lebih agresif. Beberapa serangannya kembali mengancam gawang dari Redondo. Meski demikian kiper PSIS Semarang tersebut berhasil menghalau serangan dari Persebaya Surabaya.
Junior kembali mendapatkan peluang emas pada menit ke-75. Ia mendapat umpan cantik dari Marselino Ferdinan. Sayang reflek dari Redondo berhasil menggagalkan tendangan Junior.
Upaya Persebaya Surabaya berbuah manis menjelang akhir babak kedua. Marselino Ferdinan berhasil mencetak gol satu-satunya di laga kali ini. Gol ini juga menutup laga pertandingan antara Persebaya Surabaya kontra PSIS Semarang di pekan keenam BRI Liga 1 2022/2023.
RingkasanVideo Terkait
-
VIDEO: 4 Bek Kiri yang Bisa Jadi Target Ruben Amorim untuk Manchester United
Sepak Bola 9 menit yang lalu -
VIDEO: Korea-Korea Selecao Tampil Istimewa di Portugal, Menang Telak atas Vitoria Clube de Lisboa
Sepak Bola 1 jam yang lalu -
VIDEO: Bek Persib Bandung Gustavo Franca, Pede Raih Tiga Poin dari Thailand
Sepak Bola 21 jam yang lalu
-
VIDEO: Diterjang Banjir, Warga Pekalongan Tetap Antusias ke TPS
Nasional 2 jam yang lalu -
Fokus : Mencoblos di Lokasi Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
TV 2 jam yang lalu -
Fokus Pagi : Pemakaman Korban Kecelakaan Ditabrak Truk di Slipi
TV 3 jam yang lalu -
VIDEO: Dicky Candra Nyoblos Bareng Istri, Pasrah dan Berharap yang Terpilih Amanah
Pemilu 3 jam yang lalu -
VIDEO: Gibran: Semua Pihak Diminta Tetap Menghormati Pilihan Masing-Masing
Pemilu 4 jam yang lalu -
VIDEO: Nyoblos di TPS 12 Sumber, Jokowi Berpesan Pihak yang Menang Jangan Jumawa
Pemilu 4 jam yang lalu -
VIDEO: Tri Rismaharini Terkejut Lihat Linmas Pingsan saat Berjaga di TPS
Nasional 4 jam yang lalu -
VIDEO: Dharma Pongrekun Dimarahi Petugas TPS saat Mencoblos
Nasional 6 jam yang lalu -
VIDEO: Ridwan Kamil Pulang ke Bandung Naik Whoosh untuk Nyoblos
Pemilu 6 jam yang lalu -
VIDEO: Cagub Jabar Dedi Mulyadi Gunakan Hak Pilih di Purwakarta, Optimistis Menang
Nasional 6 jam yang lalu -
VIDEO: Sri Sultan Hamengkubuwono X Gunakan Hak Pilih di TPS 06 Kraton Yogyakarta
Nasional 7 jam yang lalu -
VIDEO: Ditemani Ridwan Kamil, Bahlil Ungkap Pilkada Rasa Pilpres
Nasional 7 jam yang lalu